Tutorial WHERE di MySQL

Created at by Aris Munandar

Kueri WHERE di MySQL atau di SQL digunakan untuk melakukan filtrasi data, sehingga data yang akan tampil adalah data-data yang diinginkan atau sudah disaring sedemikian rupa. Nah di tutorial ini kita akan belajar bagaimana menggunakan kueri WHERE dan bagaimana WHERE itu bekerja.

Sebelum memulai, berikut ini adalah cara menggunakan kueri WHERE untuk melakukan filterasi data.

SELECT
    expression
FROM
    table
WHERE
    conditions

Jika diperhatikan, pada bagian WHERE ada conditions, nah conditions itulah yang digunakan untuk menyaring data menggunakan operator logika seperti AND, OR, NOT, dan lain sebagainya.

Selain digunakan pada kueri SELECT, filterasi menggunakan WHERE di MySQL juga dapat digunakan pada saat melakukan update menggunakan kueri UPDATE, dan menghapus data secara spesifik menggunakan DELETE, sehingga dapat memperbarui atau menghapus data tertentu tanpa menyentuh semua data.

Baca juga: Menampilkan Data Dari Table Dengan MySQL SELECT FROM

Didalam prosesnya, saat melakukan eksekusi SELECT dengan klausa WHERE, MySQL akan memproses WHERE setelah FROM, selanjutnya barulah SELECT dan lain sebagianya.

WHERE di MySQL

Contoh penggunaan WHERE di MySQL

Sebelum mulai contoh, penulis sudah menyiapkan table dengan nama employee yang isinya berupa data-data karyawan, data yang digunakan ini adalah data dummy atau bukan data yang nyata.

Berikut ini adalah kueri tabel employee.

CREATE TABLE `employee` (
    `id` mediumint(8) unsigned NOT NULL auto_increment,
    `name` varchar(255) default NULL,
    `country` varchar(100) default NULL,
    `job_title` TEXT default NULL,
    `total_task` mediumint default NULL,
    PRIMARY KEY (`id`)
) AUTO_INCREMENT=1;Code language: JavaScript (javascript)

Dan ini adalah datanya..

INSERT INTO `employee` (`name`,`country`,`job_title`,`total_task`)
VALUES
    ("Macaulay Hutchinson","Australia","Developer",4),
    ("Vernon Valencia","Ireland","Developer",9),
    ("Uriel Pena","Brazil","Manager",8),
    ("Ray Lancaster","Italy","Manager",3),
    ("Leroy Kerr","Italy","Marketing",10),
    ("Daniel Summers","Austria","Marketing",10),
    ("Murphy Wiggins","Canada","Developer",10),
    ("Aidan Middleton","Indonesia","Developer",2),
    ("Arsenio Kent","Malaysia","Manager",2),
    ("Gregory Nieves","Indonesia","Manager",6);Code language: JavaScript (javascript)

Data diatas akan menghasilkan tabel seperti dibawah ini.

Table Employee

Sekali lagi penulis ingatkan, bahwa data diatas bukanlah data asli, data tersebut merupakan hasil dari tools generator online.

1. Menggunakan WHERE di MySQL

Berikut ini adalah contoh bagaimana cara menggunakan WHERE di MySQL untuk mencari karyawan yang memiliki country dengan nilai Indonesia.

SELECT * FROM employee WHERE country = 'Indonesia'Code language: JavaScript (javascript)

pada kueri WHERE diatas akan menghasilken seperti data berikut ini.

WHERE di MySQL

Data pada id 8 dan 10 memiliki country Indonesia, sehingga yang akan tampil hanya kedua data tersebut seperti pada tabel diatas.

2. Menggunakan WHERE dengan operator logika AND

Penggunaan WHERE di MySQL juga dapat lebih ketat untuk mengeluarkan data tertentu, misalnya dengan menggunakan operator AND, operator AND memungkinkan anda memfilter data lebih dari satu spesifikasi.

Baca juga: Membuat View Di MySQL Dan Menampikannya

Misalnya kueri dibawah ini akan menampilkan data country Indonesia dan job_title Developer.

SELECT * FROM 
    employee 
WHERE 
    country = 'Indonesia' AND 
    job_title = 'Developer'Code language: JavaScript (javascript)

Dari kueri diatas akan tampil seperti tabel dibawah ini.

WHERE AND di MySQL

3. Menggunakan WHERE dengan operator logika OR

Anda juga dapat menggunakan operator OR untuk menentukan data apa yang akan ditampilkan dari keseluruhan data yang anda di tabel database anda. Sebagai contoh, kita akan menampilkan data yang memiliki kriteria country Indonesia atau job_title Developer.

SELECT * FROM 
    employee 
WHERE 
    country = 'Indonesia' OR 
    job_title = 'Developer'Code language: JavaScript (javascript)

Kedua parameter itu menjadi acuan, sehingga pada tabel employee yang memiliki data country Indonesia akan ditampilan, begitu juga yang memiliki job_title Developer, meskipun bukan country Indonesia.

WHERE OR di MySQL

4. Menggunakan WHERE dengan operator BETWEEN

WHERE di MySQL memiliki klausa yang keren, yaitu BETWEEN, dimana memungkinkan anda menampilkan range tertentu, misalnya dari A sampai ke Z.

SELECT * FROM 
    employee 
WHERE 
    total_task BETWEEN 6 AND 10

Pada kueri diatas maka data yang akan tampil adalah yang memiliki nilai total_task 6 sampai dengan 10, seperti tabel dibawah ini.

WHERE BETWEEN di MySQL

5. Menggunakan WHERE dengan operator LIKE

Klausa LIKE di MySQL menunjukan sebuah parameter yang identik, sehingga klausa ini sering digunakan untuk proses pencarian, secara umum hampir disemua sistem menggunakan kueri LIKE untuk melakukan proses pencarian.

SELECT * FROM employee WHERE name like '%er%'Code language: JavaScript (javascript)

LIKE umumnya menggunakan simbol persen “%”, simbol ini menandakan kriteria yang dicari apakah dari awalan atau akhir atau keduanya. Misalnya anda mencari yang huruf depan sebuah string adalah Am maka anda dapat menggunakan “%Am”, atau jika yang hanya huruf belakangnya adalah am, dapat dapat menggunakannya dengan persen dibelakang “am%”, atau mencari berdasarkan kriteria depan dan belakang anda dapat menyematkan persen diantara kedua string, persis seperti contoh kueri diatas.

Kueri diatas akan menampilkan name yang mengandung kata “er” diantara kedua sisi name tersebut, dan berikut ini adalah hasilnya.

WHERE LIKE di MySQL

Pada tabel diatas akan menampilkan nama-nama sebagai berikut.

  • Vernon Valencia
  • Ray Lancaster
  • Leroy Kerr
  • Daniel Summers

Nama-nama diatas adalah mereka yang memiliki kandungan huruf “er”, maka sebab itu akan ditampilkan dengan kueri diatas.

Demikian tutorial WHERE di MySQL ini, jangan lupa tinggalkan komentar jika ada pertanyaan. Semoga bermanfaat.

Comments

Congrats, you have the opportunity to be the first commenter on this article. Have questions or suggestions? Please leave a comment to start discussion.

Leave comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Discover more from Bahasaweb.com

Subscribe now to keep reading and get access to the full archive.

Continue reading