Cara Mengubah Struktur Dan Menghapus Tabel Database MySQL

Created at by Aris Munandar

Setelah sebelumnya kita membahas bagaimana cara membuat sebuah tabel di database mysql, maka kali ini kita akan mengubah struktur dan menghapus tabel database mysql tersebut. Kalau masih ingat pada tutorial sebelumnya, kita telah membuat sebuah tabel dengan nama pelanggan, nah disini kita akan coba mengubah tabel tersebut.

Satu hal yang perlu penulis sampaikan adalah apabila anda ingin mengembangkan sebuah sistem maka rancanglah sebuah database yang memang sesuai dengan kriteria sistem yang ingin anda kembangkan tersebut sehingga nantinya tidak akan mengubah tabel yang telah ada, sebab bisa dikatakan jika mengubah tabel adalah sesuatu yang mungkin fatal jika telah terintegrasi dengan sistem. Kecuali jika anda menambahkan kolom atau field pada tabel tersebut.

Perintah Untuk Mengubah Struktur Dan Menghapus Tabel Database MySQL

Sebelum kita membahas query lengkap bagaimana cara merubah struktur dan menghapus tabel database mysql kita akan bahas terlebih dahulu apa saja perintah yang digunakan untuk dapat mengubah struktur dan menghapus tabel database mysql tersebut, berikut ini masing-masing perintahnya:

ALTER TABLE nama_tabel alter_options;

Bisa dilihat query sederhana diatas, pada umumnya untuk dapat mengubah sebuah tabel hanya dengan menggunakan perintah ALTER, namun ada beberapa options yang digunakan pada perintah tersebut, berikut ini penjelasannya:

  • ADD
    Option add ini digunakan untuk menambahkan field atau kolom baru pada tabel.
  • ADD INDEX
    Add index digunakan untuk menambahkan index baru pada field atau kolom di di tabel.
  • ADD PRIMARY KEY
    Apabila sebuah tabel yang anda buat belum memiliki primary key anda dapat menggunakan perintah add primary key pada alter.
  • CHANGE
    Opsi change dapat digunakan untuk mengubah field atau kolom menjadi field baru.
  • MODIFY
    Digunakan untuk mengubah suatu field menjadi field baru.
  • DROP
    Perintah drop digunakan untuk menghapus field atau kolom pada tabel database mysql.
  • RENAME TO
    Digunakan untuk mengubah nama tabel.

Dari perintah diatas seharusnya sudah dapat dipastikan fungsi alter ini, selain itu bagaimana cara menghapus sebuah tabel? dalam hal apapun menghapus memang menjadi sebuah pekerjaan yang mudah, termasuk dalam menghapus tabel database mysql.

Untuk dapat menghapus tabel pada database mysql anda dapat menggunakan perintah umumnya, atau sama seperti cara menghapus sebuah database, yaitu dengan menggunakan perintah DROP tabel saja.

Query Untuk Mengubah Struktur Tabel Database MySQL

Jika anda telah membaca secara teoritis diatas sekarang kita akan bahas secara teknis query yang dapat digunakan untuk mengubah struktur tabel database mysql ini. Diasumsikan nama tabel adalah “pelanggan” seperti tabel yang telah kita buat sebelumnya.

Cara menambahkan sebuah field baru pada tabel database mysql dengan perintah ADD:

ALTER TABLE pelanggan ADD tanggal_lahir DATE NOT NULL;

Menambahkan sebuah PRIMARY KEY atau kunci pada sebuah tabel di database mysql:

ALTER TABLE pelanggan ADD PRIMARY KEY (id_pelanggan);

Mengubah tipe data pada field tanggal_lahir menjadi VARCHAR di tabel pelanggan:

ALTER TABLE pelanggan MODIFY tanggal_lahir VARCHAR(10) NOT NULL;

Cara menghapus field atau kolom tanggal_lahir pada tabel pelanggan:

ALTER TABLE pelanggan DROP tanggal_lahir;

Terakhir adalah mengubah nama tabel pada database mysql:

ALTER TABLE pelanggan RENAME TO plgn;

Jika disimak query diatas bukankah sangat mudah untuk mempelajarinya?

Cara Menghapus Tabel Database MySQL

Seperti awal saya katakan menghapus adalah pekerjaan yang mungkin paling mudah dalam hal apapun termasuk dalam menghapus sebuah tabel di database mysql, berikut ini adalah query untuk menghapus tabel di mysql:

DROP TABLE pelanggan;

Query diatas akan menghapus tabel dan seluruh isi data didalam tabel tersebut, sehingga anda harus berhati-hati dalam menggunakan query tersebut.

2 Comments

iwan

iwan

kalau menghapus draf otomatis supaya tidak menyimpan terus dia gimana bang? apakah ada pluginnya semisal gini kalau kita pas ngepost tapi dia auto save draf dan masuk revision bang jadi numpuk. itu mencegatnya supaya gak auto save gmn bang? mohon balasannya. hosting saya dibatasi ruang space nya jadi jadi beban ke hosting.
Reply #2451
Aris Munandar

Aris Munandar

@iwan
bisa sih, pakai trigger mungkin.
Reply #2452

Leave comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Discover more from Bahasaweb.com

Subscribe now to keep reading and get access to the full archive.

Continue reading