Font Awesome 6 Resmi Diluncurkan! Berikut ini fitur terbarunya

Created at by Aris Munandar

Melalui layanan langganan email Font Awesome, penulis mendapat pemberitahuan yang dikirimkan pada tanggal 9 Februari 2022, dimana pengumuman tersebut menginformasikan bahwa versi terbaru Font Awesome telah resmi diluncurkan.

Pemberitahuan peluncuran versi baru Font Awesome
Pemberitahuan peluncuran versi baru Font Awesome

Font Awesome adalah salah satu penyedia pustaka ikon yang telah digunakan jutaan desainer, pengembang web, konten kreator, dan lain-lain. Dengen menggunakan Font Awesome tentunya kita sangat dipermudah dalam hal pengembangan atau pembuatan desain, dimana hanya fokus ke bagian-bagian inti dari web tanpa perlu dipusingkan dengan pembuatan ikon.

Font Awesome sendiri telah memiliki ribuan ikon yang dapat digunakan dengan berbagai desain, berbagai kategori, hampir semua yang kita butuhkan anda di Font Awesome.

Apa yang baru dari Font Awesome 6?

Tim pengembang Font Awesome bekerja keras demi terciptanya jenis-jenis ikon yang unik, yang tidak sama antara satu dengan yang lainnya, hal tersebut tentunya sangat melelahkan untuk mendapatkan ide terbaru pembuatan icon. Berikut ini adalah update terbaru Font Awesome 6.

  • Penambahan 7000 lebih ikon baru.
  • Memiliki 5 gaya icon: solid, regular, light, doutone, dan thin style.
  • Penambahan 14000 lebih ikon di versi pro.
  • Penambahan 1700 lebih di versi gratis.

Dengen lebih banyak ikon yang disediakan oleh Font Awesome artinya memudahkan kita untuk menemukan ikon yang unik yang dapat digunakan di setiap proyek yang kita kerjakan.

Dengan meng-upgrade ke Font Awesome versi 6 tidak akan mempengaruhi kode ikon versi sebelumnya yang mungkin sudah anda gunakan, sehingga anda dapat menggunakan ikon baru tanpa harus merubah kode ikon yang lama.

“Font Awesome 6 kompatibel dengan versi sebelumnya, dan pemutakhiran dilakukan secara langsung ke versi sebelumnya bahkan dari versi 4. Nama ikon lama, kode unicode lama tetap ada di elemen CSS versi 6, misalnya anda menggunakan kode “fa” tidak akan rusak saat beralih ke versi 6.” dikutip dari blog Font Awesome.

So, jangan takut untuk beralih ke versi terbaru karena sudah dijamin ikon versi sebelumnya akan tetap berjalan dengan baik tanpa harus merubah kode ikon yang sudah digunakan.

Comments

Congrats, you have the opportunity to be the first commenter on this article. Have questions or suggestions? Please leave a comment to start discussion.

Leave comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Discover more from Bahasaweb.com

Subscribe now to keep reading and get access to the full archive.

Continue reading