5 Color Palette Generator Terbaik Yang Mesti Dicoba

Created at by Aris Munandar

Color palette generator atau generator palet warna adalah tools yang bisa dicoba untuk memadukan warna dasar dengan warna atas yang kadang-kadang menyulitkan desainer web atau apps, apakah warna yang sudah dikombinasikan cocok atau tidak.

Meskipun untuk mencari warna pada dasarnya bisa dilakukan di Photoshop atau Adobe Illustrator, bahkan banyak tools modern yang mudah digunakan saat ini seperti figma dan kawan-kawannya, namun kembali lagi, kemampuan menyatukan warna adalah instuisi seorang desainer yang harus dimiliki sehingga antara warna background dan teks tidak tumpang tindih.

Baca juga: 7 Web Browser Terbaik Untuk Web Developer

Untuk masalah tersebut munculah color palette generator yang mudah digunakan untuk menemukan perpaduan warna yang cocok untuk website kamu.

Coolors

Coolors

Coolors mungkin tidak asing lagi dikalangan desain khususnya desainer web atau apps, hampir semua orang. Fitur-fitur yang ditawarkan juga sangat mempermudah, salah satunya click to copy, jadi saat anda klik salah satu warna maka otomatis akan meng-copy kode hexa warna tersebut.

URL: https://coolors.co/

Colormind

Colormind

Colormind adalah generator skema warna yang didalamnya disematkan teknologi kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI) untuk dapat menghasilkan warna yang menarik, Colormind dapat mengesktrak warna pada gambar yang dapat anda upload, tentunya ini mempermudah anda mengambil kode warna atau memadukannya dengan warna lain.

URL: http://colormind.io/

Adobe Color Wheel

Adobe color wheel

Secara visual Adobe Color Wheel mungkin tidak memiliki tampilan yang menarik, namun siapa yang tidak mengenal perusahaan ini, dengan tools desain yang dimilikinya, Adobe Color Wheel ini terintegrasi dengan lancar di berbagai aplikasi desain buatan Adobe seperti Illustrator, Photoshop, dan Adobe XD.

URL: https://color.adobe.com/create/color-wheel

Canva Color Generator

Canva color palette generator

Dengan color palette generator buatan Canva ini, anda dapat membuat kombinasi warna dalam hitungan detik. Lalu apa bagian menariknya? bagian yang paling menarik di color palette generator buatan canva ini adalah anda dapat menghasilkan skema warna yang sangat cocok dengan gambar (ada fitur upload gambar lho) dan dapat dapat menelusuri semua warna dari palette color yang tidak terbatas.

URL: https://www.canva.com/colors/color-palette-generator/

Paletton

Paletton

Paletton mungkin secara visual kurang bersahabat, karena terlihat lebih teknis, akan tetapi dibalik keseramannya itu ada fitur yang sangat menarik yang patut anda coba, salah satu color palette generator terbaik menurut penulis, fitur yang menarik adalah anda langsung disuguhkan dengan pemilihan warna rekomendasi seperti warna background dan warna dasar atasnya saat anda mengklik salah satu warna yang anda sukai.

URL: https://paletton.com/

Demikian artikel mengenai 5 color palette generater terbaik yang memang mesti kamu coba, tidak hanya desainer, jika kamu adalah developer, tools ini sangat membantu untuk pengembangan web atau apps yang sedang kamu buat. Jika ada pertanyaan atau saran, tinggalkan komentar dibawah ya.

Comments

Congrats, you have the opportunity to be the first commenter on this article. Have questions or suggestions? Please leave a comment to start discussion.

Leave comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Discover more from Bahasaweb.com

Subscribe now to keep reading and get access to the full archive.

Continue reading